Ketua FSKN Sulsel Terkonfirmasi Siap Hadiri Pengukuhan Addatuang Sidenreng ke-25

Ketua FSKN Sulsel Terkonfirmasi Siap Hadiri Pengukuhan Addatuang Sidenreng ke-25

SIDRAP, Penarakyat.com — Ketua FSKN Sulsel terjadwal hadiri pelantikan addatuang sidenreng DR Ir H A. Faisal Sapada, SE, MM.

Brigjen purn (P) dr A.A Mapparessa yang juga sebagai Karaeng Turikale, sekaligus Ketua Forum Silaturahmi Keraton Nusantara wilayah Sulsel terjadwal menghadiri pelantikan addatuang sidenreng yang ke 25 YM DR H Andi Faisal Andi Sapada, SE, MM di Sidrap tertanggal 24 Februari 2020, Senin Minggu depan.

YM A.Mapparessa tiba di bandara Sultan Hasanuddin pagi tadi, Jumat (21/02/2020) di sambut oleh ketua DPD MKT Sidrap A. Maysara, Andi Karim Baso sebagai Sekjen MKT pusat, A. Makmur Sidda MKT.

Pada jam yang sama telah tiba dan juga di sambut YM 4. PYM Pangeran Diraja Dicky Arinato Padmadipoera Kusuma Nata Pakoe Negara Kes Sekadau serta permaisurinya dan pangeran NEDY dari kerajaan Sanggau.

IMG-20200221-WA0091

rencana Minggu pagi berangkat ke Sidrap beserta raja raja yang ada di Nusantara yang juga akan tiba besok di Makassar.

Seperti kita ketahui bahwa jadwal penobatan addatuang sidenreng ke 25 A.faisal Sapada akan di laksanakan hari Senin 24 Februari 2020 mendatang, mulai pukul 09.00 pagi sampai selasai di halaman Eks Kantor Bupati Sidrap yang lama.

Acara Penobatan Sakral tersebut akan di hadiri oleh sejumlah raja raja dan rumpung keluarga Addatuang yang tersebar di seluruh Nusantara, mereka sudah menkonfirmasi soal kedatangannya di panitia penobatan Addatuang.

Menurut Ketua Panitia Penobatan, Andi Syafiuddin A Ahmad mengatakan bahwa acara tersebut akan dilaksanakan secara meriah dan terbuka juga untuk umum yang mana bakal di saksikan ribuan masyarakat Sidrap.

“Sengaja kita adakan di halaman Eks kantor Bupati lama supaya masyarakat Sidrap juga bisa ikut menyaksikan dan ikut merasakan kebahagiaan di acara penobatan addatuang ini,”Ujar Andi Cacang, sapaan akrab Andi Syafiuddin.

Menurutnya, sakralnya pengukuhan Petta Ical ini akan d tampilkan beberapa acara Budaya lainnya seperti Mappadendang, Penampilan heroik Bissu Kebal asal Pangkep Sulsel, Mattojang, dan budaya Adat Sidenreng lainnya. (Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *