10 Pondok Pesantren Ikuti Liga Santri Di Polman

10 Pondok Pesantren Ikuti Liga Santri Di Polman

POLMAN, penarakyat.com– 10 Pondok pesantren di Kabupaten Polewali Mandar mengikuti  liga Santri Piala Kasad  yang berlangsung di Stadion Gaswon Mini Kecamatan Wonomulyo mulai, Senin (20/6/2022)

Liga Santri yang digelar di Tingkat Kabupaten selama 5 hari ke depan, akan memperebutkan piala tetap Bupati Polman  dan diikuti 10 tim dari pesantren yang ada di Kabupaten Polman. Pelaksana kegiatan ini sendiri adalah Kodim Polman bekerjasama dengan Askab PSSI.

Dandim 1402/Polman, Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi, M.Tr.Han, menegaskan bahwa tujuan dari Liga Santri ini guna mencari bibit-bibit unggul pemain sepak bola dari kalangan santri.

Pemenang nantinya akan dibina menuju tingkat Provinsi, dan selanjutkan akan diseleksi mewakili Sulbar menuju piala Kasad.

“Tim terbaik di tingkat Provinsi akan diseleksi mewakili Provinsi Sulawesi Barat untuk bertanding di pusat (Jakarta) memperebutkan Piala Kasad,” kata Dandim

Selain mengaji dan menghafal ayat-ayat suci Al-Quran, menurut Dandim, di Ponpes juga terdapat banyak santri berbakat dan berpotensi. Khususnya di bidang olahraga sepak bola.

“Dilihat dari pemain nasional saat ini, banyak jebolan asal pesantren,” tandasnya. (Zik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *