SIDRAP, Penarakyat.com — Kejuaraan Nasional (Kejurnas) seri I bertajuk Sidrap Rally of Celebes 2018 kembali digelar di Bumi Nene Mallomo.
Sebanyak 26 peserta dari berbagai daerah di Indonesia seperti, Pulau Jawa, Kalimantan dan Sulawesi sendiri.
Kejurnas seri perdana tahun 2018 ini adalah kali kedua diselenggarakan di kabupaten Sidrap dengan Lokal Organisation (LO) RMS Community.
Sidrap kembali ditunjuk menjadi tuan rumah kejuaraan Rally tingkat Nasional ini karena wilayah geografisnya lebih cocok, termasuk dukungan penuh dari pemerintah kabupaten Sidrap dalam ini Bupati H. Rusdi Masse (RMS).
Salah satu peserta asal DKI Jakarta Erwin Mancha mengaku tertarik mengikuti kejurnas Rally kedua kalinya di Sidrap, karena lintasan yang dijanjikan panitia lebih menantang dari sebelumnya dan lebih ekstrim.
Menurutnya, lintasan yang disediakan lebih menantang dan lebih menguras tenaga karena ada perubahan lintasan dari sebelumnya.
“Lintasan kali ini lebih menantang, karena tracknya ada perubahan sehingga dibutuhkan konsentrasi maksimal, dan secara keseluruhan lokasinya sudah sangat bagus, saya Tambah kagum dengan komitmen Bupati,”Lontar Erwin dalam sesi jumpa pers di sirkuit RMS Land, Jumat sore tadi.
Hal senada juga dilontarkan TB Adhi. Perally dari Club tim Banteng Speed Road dan H. Rihan dari tim Speed of Road asal Kalimanta Selatan dan HRVT ini mengaku kembali menjejaki dunia Rally selama 9 tahun vakum dari dunia rally karena wisata jalur ektrim kabupaten Sidrap sangat menjanjikan.
“Kami tertantang menjejaki ektrimnya lintasan Sidrap yang dijanjikan panitia. Sidrap juga terkenal wisata kincir anginnya, makanya 9 vakum, saya maksimalkan kembali ritme kemampuan Rally kami,”tukasnya.
“Lintasan baru akan kami coba, apalagi cuaca disidrap panas ya jadi perlu penyesuaian, tapi saya berharap bisa berhasil menaklukkan track dan semoga finish dengan baik,”ucapnya.
Batara Michdar, Perally asal Sulsel juga berpendapat jika ajang promo wisata ini disambut baik oleh peserta dari luar Sulsel, dab direspon baik masyarakat Sidrap secara umumnya.
“Semoga masyarakat Sidrap senang dengan apa yang kami tampilkan nantinya,”imbuhnya.
Sementara, Opening Ceramony Rally Of Celebes Kejurnas Seri I akan digelar malam ini di area lokasi bulan budaya di pelataran Panker, Kelurahan Lakessi, Pangkajene, kecamatan Maritengngae. (Ady)