Gelar Rakor, Camat Mariso Tekankan Lurah Agar Kerja Maksimal dan Berinovasi

Gelar Rakor, Camat Mariso Tekankan Lurah Agar Kerja Maksimal dan Berinovasi

MAKASSAR |Pemerintah Kecamatan Mariso menggelar rapat koordinasi,(Rakor}  dirangkaikan dengan silaturahmi bersama Lurah baru yang ditempatkan di wilayah Kecamatan Mariso, Selasa (4/1/2022).

Rakor tersebut dipimpin langsung oleh Camat Mariso, Juliaman, S.Sos. Dalam sabutannya Juliaman mengatakan,para Lurah harus mengetahui semua titik batas wilayahnya dan harus paham kondisi yang terjadi di wilayahnya.

Sebelum  beraktifitas  terlebih dahulu harus melakukan pemantaun wilayah, tentunya dipemantauan wilayah juga harus mengetahui dititik mana yang belum tertangani, seperti sampah rumah tangga serta mencari tau mengenai permasalahan permasalahan di masyarakat

Pada kesempatan itu juga Juliaman mengatakan seorang lurah memiliki kemampuan mengawal program pemerintah dan kemampuan berinovasi

“Kami juga mengingatkan kepada para Lurah bahwa dalam pelaksanaan kegiatan dalam bekerja tetap mengutamakan kinerja yang mampu memunculkan inovasi – inovasi baru diwilayah kerjanya,” ujar Juliaman.

Juliaman S.Sos menambahkan, inovasi – inovasi baru ini tentunya akan disaring yang mana bisa di\orbit dan  akan diikutkan pada lomba inovasi tingkat kota Makassar.(*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *