MAKASSAR, Penarakyat.com — Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Baitul Adli Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Selatan membagikan 300 nasi dos kepada jamaah masjid, Jumat, (3/2/2023).
Ketua DKM Masjid Baitul Adli Kejati Sulsel, Feri Tas senantiasa mengajak jamaah untuk berpartisipasi mengeluarkan sedekah guna berbagi terhadap sesama khususnya kaum dhuafa.
Dikatakannya, bahwa perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui. (QS. Al Baqarah: 261).
Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan R. Febrytrianto mengapresiasi kegiatan jum’at berkah berbagi jamuan makan siang merupakan salah satu amal ibadah yang disukai Allah SWT dan merupakan upaya berbagi kepada sesama manusia (Hablumminannas). (*)
Sumber : Kasi Penkum Kejati SulSel Soetarmi S.H.,M.H.