SIDRAP, Penarakyat.com — Operasi Patuh 2023 yang digelar oleh jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sidrap selama 14 hari dari tanggal 10 Juli sampai 23 Juli 2023, berhasil menindak 3 kasus kecelakaan dengan tersangka 3 orang dan korban meninggal 1 orang serta 6 orang luka ringan, 62 Tilang, teguran 449, 33 unit roda dua yang melanggar tidak pakai helm dan 25 unit roda 4 melebihi muatan.
Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah SIK, melalui Kasat Lantas Polres Sidrap mengungkapkan, Jumlah kecelakaan 2023 turun 25 persen yang mana 2022 terdapat 4 laka dan 2023 terdapat 3 laka, tilang naik 100 persen yangmana 2022 tidak ada tilang dan 2023 terdapat 62 Tilang. Sementara teguran pada 2022 terdapat 400 dan 2023 terdapat 449 yang mana naik 12,25 Persen.
Kasat Lantas Polres Sidrap, AKP Haryanto, menyatakan kepuasannya atas hasil operasi ini. “Operasi Patuh 2023 ini telah memberikan dampak positif dalam menciptakan disiplin berlalu lintas di wilayah Sidrap. Kami akan terus berkomitmen untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan berlalu lintas guna melindungi masyarakat serta mengurangi angka kecelakaan,” ujar AKP Haryanto.
Operasi Patuh yang telah berjalan dengan sukses ini merupakan bagian dari upaya Polres Sidrap untuk mewujudkan tata tertib berlalu lintas yang baik dan mendorong kesadaran masyarakat tentang pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas. Diharapkan, kesadaran dan kepatuhan pengendara terhadap aturan lalu lintas akan terus meningkat, sehingga keamanan berlalu lintas di wilayah Sidrap semakin terjaga dengan baik. (Riss)