Dekat Dengan Masyarakat Pinrang, Abdillah Natsir Penuhi Keinginan Emak-emak di Maccinae

Dekat Dengan Masyarakat Pinrang, Abdillah Natsir Penuhi Keinginan Emak-emak di Maccinae

PINRANG, Penarakyat.com — Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang, Ahmad Jaya Baramuli dan Abdillah Natsir, yang dikenal dengan sebutan JaDi, menggelar kampanye dan sosialisasi tertutup di Kelurahan Maccinae, Kecamatan Paleteang, Kamis 3 Oktober 2024.

Uniknya usai berkampanye salah seorang ibu rumah tangga menginginkan Abdillah Natsir menggendong bayinya.

“Pak Wakil Bupati bisa gendong anak saya,” ucap Ibu itu sambil menyodorkan anknya ke Abdillah.

“Semoga kelak anak saya seperti bapak,” tambahnya.

Hal tersebut sontak langsung di respon Abdillah Natsir dan mengambil anak tersebut untuk berfoto bersama.

“InsyaAllah anak ini akan jadi pemimpin masa depan,” Ucap Abdillah sambil borfoto.

Sementara itu Abdillah Natsir dalam orasi politiknya sangat peduli dengan kesehatan, menekankan komitmennya untuk menawarkan program-program yang berfokus pada kepentingan warga.

“Kami, pasangan Jaya-Dilla, banyak memberi solusi untuk masyarakat Pinrang. Kami akan memprioritaskan infrastruktur, kesehatan, dan pelayanan di puskesmas serta posyandu, karena ini semua sangat dibutuhkan warga,” ujarnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *