Manfaatkan Momentum HSP 2018. Amran Mahmud Inspirasi Pemuda Wajo

Manfaatkan Momentum HSP 2018. Amran Mahmud Inspirasi Pemuda Wajo

WAJO, Penarakyat.com — Bupati Wajo Terpilih H. Amran Mahmud Bersama Istrinya Hj Sitti Maryam silaturahmi bersama Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah kabupaten Wajo dalam acara Tarpim Pimpinan Baru PC IMM Kabupaten Wajo di Warkop Accy Sengkang (28/10/2018).

Eks Ketua Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Wajo ini mengatakan bahwa dirinya sebagai kader perserikatan mempunyai tanggungjawab sosial untuk terus memberikan inspirasi kepada pemuda mahasiswa, apalagi ini momentum Hari Sumpah Pemuda (HSP).

“Malam ini kita berkumpul, tepat pukul 00.00 memasuki 28 Oktober 2018, ini momentum sumpah pemuda, spirit kepemudaan untuk terus berkontribusi positif melalui ide dan gagasan untuk pembangunan daerah kedepan” ungkap eks ketua Pemuda Muhammadiyah Wajo ini.

Amran menambahkan kepada seluruh pemuda yang ada di kabupaten wajo untuk jangan lelah dalam berproses, peran pemuda sangat dibutuhkan untuk kemajuan bangsa ini.

“Kalian harus berproses, lalui semua itu, kalian harus kuat, kita sebagai kader Muhammadiyah selalu berFastabiqul khairat, masa depan bangsa ada di tangan kalian” ungkap suami dari Hj.Sitti Maryam ini.

Sementara itu Ketua Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Sulawesi Selatan Emin Sumitro yang mengatakan dirinya salut kepada Bupati Wajo Terpilih ini, Dini hari masih bisa menghadiri kegiatan generasi muda.

“Allahu akbar, kita adalah pemuda yang di rahmati karena bisa menyambut hari sumpah pemuda 28 Oktober 2018 bersama Kak Amran Mahmud (red; Bupati Wajo Terpilih), beliau memberikan kita inspirasi kepemudaan, kami sebagai pemuda semakin bersemangat untuk menuangkan ide dan gagasan kami untuk pembangunan daerah kedepan” ungkapnya. (Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *