SIDRAP, Penarakyat.com — Puluhan personil satuan Sabhara Polres Sidrap kembali menggelar Patroli Dialogis, Rabu (23/01/2019).
Kali ini, jalur ekstrem dan menantang adrenalin tak mengurangi semangat para tim Turjawali Sabhara menembus desa-desa terpencil yang ada di wilayah paling Utara kabupaten Sidrap yang berbatasan Kabupaten Enrekang dan Pinrang ini.
Patroli Dialogis yang dirangkaikan silaturahmi dengan masyarakat desa Maddenra kecamatan Kulo ini juga melaksanakan giat Empati Sabhara Peduli dengan menyerahkan bantuan bahan kebutuhan pokok pada warga setempat bernama Laima (65).
Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono melalui Kasat Sabhara IPTU Muh Irzal yang memimpin Patroli dialogis mengatakan kegiatan yang dilakoni pasukannya ini sudah menjadi agenda rutinitas setiap hari menjaga keamanan wilayah hukum Mapolres Sidrap.
“Beginilah cara kami menyapa masyarakat di desa-desa terpencil. Kita sapa mereka sambil bersedekah kebutuhan pokok. Alhamdulillah semua warga merespon kedatangan kami dan mereka ramah menyambut kita,”ucap Irzal.
Kasat Sabhara berharap, masyarakat tidak bosan-bosannya menyambut aparat dalam mengayomi dan melindunginya. (Ady)