Begini Sinerjitas Pemerintah Kabupaten Sidrap Sambut Kedatangan Kapolda Sulsel 

Begini Sinerjitas Pemerintah Kabupaten Sidrap Sambut Kedatangan Kapolda Sulsel 

SIDRAP, Penarakyat.com — Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Irjen Pol Drs Hamidin bersama rombongan tiba di Mapolres Sidrap, Selasa, 5 Maret, sekitar pukul, 09.00 wita.

Rombongan dijemput oleh Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono bersama Wakil Bupati Sidrap, Forkopimda dan pejabat utama Polres di pintu gerbang masuk Mapolres.

Penjemputan di dahului dengan tarian paddupa oleh Polwan Polres Sidrap. Setelah itu, Kapolda Sulsel, Irjen Pol Drs Hamidin diberikan tanda kehormatan oleh polisi cilik dengan mengalungan sarung sutra.

IMG-20190305-WA0058

Seperti diketahui, hari ini Kapolda Sulsel melaksanakan kunjungan kerja (kunker) di Mapolres Sidrap. Selain ingin melihat langsung kondisi Polres Sidrap, alumni Akabri 1987 tersebut juga mengecek kesiapan personel kepolisian di daerah ini dalam rangka menghadapi Pemilu 2019.

IMG-20190305-WA0008

Saat dimintai konfirmasi, Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono menyatakan rasa bangga atas kunjungan Kapolda yang baru dilantik sekitar dua bulan lalu tersebut.

“Alhamdulillah, ini merupakan suatu kebanggaan bisa dikunjungi oleh Bapak Kapolda Sulsel. Semoga ini menjadi motivasi kami untuk bekerja lebih baik lagi,” kata Budi Wahyono.

Kunjungan kerja itu turut dihadiri sejumlah pejabat pemerintahan Sidrap seperti Wakil Bupati Sidrap, H Mahmud Yusuf, Sekda Sidrap, Sudirman Bungi.

Hadir pula Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf JP Situmorang, Ketua DPRD Sidrap, H Zulkifli Zain, Ketua PN Sidrap, Bintang AL, Kejari Sidrap, Djasmaniar, Kepala SKPD, Camat, Lurah/Kades,serta sejumlah tamu undangan lainnya. (Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *