WAJO, Penarakyat.com — PAUD FIEQFAND KIDS SCHOOL berkunjung ke Rujab Bupati Wajo, Jumat (19/04/2019).
Kunjungan tersebut dalam rangka peringatan Hari Ibu Kartini yang setiap tahunnya jatuh tanggal 21 April 2019, sekaligus memperkenalkan kepada anak didik tentang tokoh pejuang bangsa dan juga sosok bapak Bupati Wajo beserta ibu Ketua Tim penggerak PKK yang sekaligus sebagai Bunda PAUD Kabupaten Wajo.
“PAUD FIEQFAND KIDS SCHOOL memang setiap tahunnya memperingati hari Kartini dan kami datang bersama orang tua anak didik,” ujar Emmy Allas , S.Pd. sebagai pengelola di sekolah tersebut.
Kami berharap agar lembaga PAUD FIEQFAND KIDS SCHOOL tetap mendapat Apresiasi dari Pemerintah dan juga mendapat perhatian.
Sekedar kilas balik PAUD FIEQFAND KIDS SCHOOL sudah 3 kali mewakili Sulawesi Selatan ke Tingkat Nasional, dimana pada Tahun 2015 sebagai juara 1 Apresiasi GTK PAUD di kirim ke Medan.
Juara 1 Guru PAUD berprestasi tingkat Provinsi 2016 juara 1 Apresiasi GTK PAUD di kirim ke Palu.
Tahun 2017 juara 1 Apresiasi GTK PAUD di kirim ke Bengkulu.
Dan Insya Allah tahun ini kembali mewakili Provinsi Sulawesi Selatan ke Batam tanggal 23 april 2019 mendatang.
“Tidak pernah ada apresiasi dari Tingkat Kabupaten sebelumnya, semoga Bupati Wajo bisa atau pemerintahan sekarang bisa menghargai pengorbanan kami, meskipun lembaga kami bukanlah lembaga yg besar,” tutup salah satu pembina dari PAUD FIEQ FAND KIDS SCHOOL.
Sementara Bupati Wajo Dr. H. Amran Mahmud ketika kami konfirmasi ditempat yang sama mengatakan “mendukung PAUD yang ada di Kabupaten Wajo, untuk berperan aktif mencetak generasi intelektual dari dasar, PAUD itu adalah golden age atau umur keemasan anak yang sangat baik membentuk anak anak kita, sehingga wajib kita beri perhatian besar,” ungkapnya.
Demikian juga Ibu Ketua Tim Penggerak PKK yang juga sebagai Bunda PAUD juga memberi dukungan yang sama. (Humas Pemkab Wajo)