SIDRAP, Penarakyat.com — Kapolsek Pitu Riase memang punya hati murah selalu berempati pada kaum dhuafa.
Dia tak memperlihatkan sikap ketegasannya sebagai aparat ketika bersapa dengan masyarakat.
Bahkan rasa iba langsung muncul ingin membantu pada warga yang terlihat ekonomi lemah.
“Saya memang begitu, kalau ketemu warga pasti saya datangi atau singgah menyapanya. Saya terkadang merasa kasihan kalau ada warga terlihat butuh uluran tangan pasti saya sisipkan sedikit reski,”ungkap Kapolsek Pitu Riase IPTU Sudirman,SHMH, saat bertemu warga penyandan cacat, Senin (13/05/2019).
Hal ini terus ia lakukan Kapolsek jika sedang berpatroli atau keliling memantau kondisi kamtibmas di wilayah kerjanya.
“Insyaallah, jika terus berbuat baik pada sesama manusia, maka Allah SWT juga membalasnya,”ucap IPTU Sudirman. (Ady)