MAKASSAR, Penarakyat.com — Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulsel menggelar syukuran sekaligus buka puasa bersama, di Sekretariat DPW NasDem Sulsel, Jalan Botolempangan Makassar, Jumat (24/05/2019).
Kegiatan tersebut sebagai bentuk rasa syukur atas pencapaian Partai NasDem yang meningkat secara signifikan pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 ini.
Turut hadir Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Bupati NasDem Se Sulawesi Selatan.
“Kursi NasDem di Sulsel meningkat dari 7 kursi menjadi 12 kursi, kita hampir saja menjadi ketua DPRD Sulsel, hanya saja kita kalah satu kursi dari Partai Golkar yang memperoleh 13 kursi,” kata Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif pada sambutannya.
Selain itu, perolehan kursi untuk DPR RI dari Sulsel juga meningkat 100 persen. Dari dua kursi menjadi empat kursi.
Caleg NasDem yang melenggang ke DPR RI yaitu,
Muh Rafsel Ali (Dapil Sulsel I), Hasnah Syam (Dapil Sulsel II) serta, Rusdi Masse dan Eva Rataba (Dapil Sulsel II).
“Rusdi Masse menjadikan Caleg DPR RI asal Sulsel yang meraih suara terbanyak atau top skor dengan perolehan 119.064 suara,” pungkasnya.
Untuk kursi kabupaten/kota, ada yang bertambah dan ada juga yang menurun.
Pada acara tersebut, Ketua DPW NasDem Sulsel Rusdi Masse tidak dapat menghadiri syukuran dan buka puasa bersama, sebab Rusdi Masse bergabung dengan elit DPP untuk menghadiri buka puasa bersama Presiden Jokowi. (Ferdy)