WAJO, penarakyat.com — Sebanyak 10 Satuan Setingkat Peleton (SST) personil gabungan disiapkan untuk penanganan bencana di wilayah Kabupaten Wajo. Hal ini terlihat saat apel kesiapan penanganan bencana alam tahun 2020, di halaman Mapolres Wajo, Jumat 10/01/2020.
Personil gabungan yang mengikuti apel ini terdiri dari oleh 3 SST Personel Kodim 1406/Wajo, 3 SST Personel Polres Wajo, 1 SST Personel Sat Pol PP Wajo, 1 SST Personel Dishub Wajo, 1 SST Personel Damkar Wajo bersama armada (mobil Damkar), 1 SST Personel BNPB Kabupaten Wajo bersama armada (Kapal, perahu LSR, pelampung, ambulance) dan personel dari Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo.
Kegiatan ini sendiri dihadiri oleh, Bupati Wajo, DR. H. Amran Mahmud, S.Sos., M.Si, Wakil Bupati Wajo, H. Amran, SE, Dandim 1406/Wajo, Letkol Inf Utsman Abdul Ghofir, S.Sos, Kapolres Wajo AKBP Dedy Dewantho, S.Ik, Ketua Pengadilan Negeri Wajo, Fery Haryanta, SH, Pasi Ops Kodim 1406/Wajo, Kapten Inf Jufriadi, juga hadir Kabag, Kasat dan Perwira Polres Wajo, dan Kasat/Kanit dari Sat Pol PP, Diahub, dan BNPB Kabupaten Wajo.
Pemimpin Apel kesiapan penanganan bencana alam tahun 2020, Amran Mahmud mengatakan, saat ini sedang terjadi bencana alam yang menimpa diantaranya hujan lebat yang disertai angin serta bencana angin puting beliung oleh karena itu perlu dibutuhkan sinergitas dan kekompakan dalam memberikan penanganan bantuan kepada masyarakat yang tertimpa musibah bencana alam.
Demikian juga yang menjadi langganan bencana alam di wilayah Kabupaten Wajo antara lain banjir dan angin puting beliung untuk itu Pemkan Wajo berharap dapat membangun kekuatan dalam penanganan bencana alam.
“Kami ucapkan penghargaan apresiasi yang setinggi tingginya kepada instansi terkait yang terlibat dalam penanganan tanggap darurat bencana alam yang terjadi di wilayah Kabupaten Wajo. Semoga kedepan semakin sempurna sehingga masyarakat kita Kab. Wajo terlindungi, terayomi dan masyarakat merasakan perlindungan dari pemerintah Kabupaten Wajo,” jelasnya.
Berdasarkan pantauan, usai apel kesiapan, dirangkaikan dengan penanaman pohon. (Cr1)