ENREKANG, Penarakyat.com – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Enrekang kembali menyerahkan bantuan bilik sterilisasi di Kecamatan Cendana, Senin (31/03/2020).
Bantuan bilik sterilisasi yang diberi nama Bideta (Bilik Disinfektasi Tangkal Corona) buatan Mula Project tersebut diserahkan ke Camat Cendana,
Abdullah sebagai penanggung jawab Posko Gugus Tugas percepatan penanganan Covid-19 di Mallaga, Kecamatan Cendana.
Pimpinan Baznas Enrekang Baharuddin menjelaskan bahwa pemberian Bideta tersebut sebagai aktualisasi peran-peran Baznas dan Mula Project dalam pencegahan wabah Virus Covid-19.
“Semoga dengan alat ini tindakan pencegahan bisa lebih efektif dibanding sebelumnya yang hanya menggunakan alat semprot tangki,” ujar Baharuddin.
Camat Cendana mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Enrekang dan Pengurus Baznas yang telah membantu dan mengefektifkan pencegahan Virus Covid-19.
“Mudah-mudahan apa yang dilakukan Baznas Enrekang ini bisa membantu masyarakat untuk memerangi Virus Covid-19 ini, terutama di Kecamatan Cendana,” ucap Abdullah. (Mbass)