Sidrap, Penarakyat.Com – Satuan Reskrim Polres Sidrap, (Polda Sulsel) membekuk seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), Senin (3/7/17) malam. Pelaku tersebut adalah “S” (45) pria pengangguran yang beralamatkan di Desa Allakuang Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap.
“Pelaku Curanmor ini diciduk di rumah iparnya di Kelurahan Lawawoi Kecamatan Watang pulu Kabupaten Sidrap,” ujar Kasat Reskrim Polres Sidrap AKP Anita Taherong, Selasa (4/7) Pagi
Faktor ekonomi menjadi pemicu pelaku nekat melakukan aksi pidana tersebut.
“Dari hasil interogasi, pelaku paruh baya tersebut mengakui aksinya dan permasalahan ekonomi menjadi alasan pelaku melakukan aksi pencurian kendaraan bermotor tersebut ” ujar Anita
“Kendaraan tersebut digadaikan kepada salah seorang di Wilayah Pangkajene Sidrap sebesar Rp. 1.500.000 dan uang tersebut dipergunakannya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari serta melakukan perjudian ” lanjutnya
Dari tangan pelaku, polisi berhasil mengamankan satu unit kendaraan roda dua Yamaha mio sporty berwarna putih dengan nopol DP 4557 CR diduga hasil curian.
Dari hasil pengakuan, Pelaku juga pernah melakukan aksi pencurian telur sebanyak 41 rak milik Sdr. Arsyad di Desa Allakuang Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap.
Hingga berita ini diturunkan, pihak Polres Sidrap masih melakukan penyidikan terhadap pelaku dan menyita barang bukti guna proses hukum lebih lanjut (*)