Diawali Kawasdal, Latihan Posko Kaji Ulang Resmi Ditutup

Diawali Kawasdal, Latihan Posko Kaji Ulang Resmi Ditutup

SINJAI, Penarakyat.com — Penutupan Kaji ulang latihan Posko I Kodim 1424/Sinjai yang dipimpin oleh
Danrem 141/Tp Brigjen TNI Djashar Djamil, SE, MM, sebagai Danlat, bertempat di Aula Mabbulo Sipeppa kodim 1424/Sinjai, Jln Jenderal Sudirman No.45, Biringere Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Jumat (19/06/2020).

Sebelum Penutupan/Kaji Ulang didahului dengan evaluasi oleh “KAWASDAL”(Ketua Pengawas dan pengendali) oleh Dandim 1407 Bone Letkol Inf Mustamin.

IMG_20200619_54357

Mengatakan persiapan posko sudah baik dan sangat baik menurut saya, Sketsannya sudah bagus. kemudian yang berikutnya saya sampaikan dalam merespon ril dari pengendali sudah baik, tapi saya harapkan agar lebih koordinasi antar staf lainnya lagi, Sehingga perlu ditingkatkan lagi, terutama dalam mengerjakan kecepatan dan ketepan dalam pembuatan produk-produk masih mau di tingkat lagi.

Dalam sambutan Danrem 141/Tp Brigjen TNI Djashar Djamil, SE, MM, mengatakan selama 3 hari para peserta dalam mengikuti latihan posko 1 dengan penuh semangat serta disiplin yang tinggi, sehingga seluruh rangkaian kegiatan latihan dapat diselesaikan dari tahap perencanaan, persiapan dan pelaksanaan hingga tahap akhir operasi. kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik tentu berkat usaha dan kerja keras dari penyelenggara dan pendukung serta kesungguhan para peserta latihan posko.

Dengan berakhirnya latihan posko 1 ini berarti komandan dan staf jajaran Kodim 1424/Sinjai telah memiliki tambahan pengetahuan, walaupun belum dapat dikatakan sempurna namun berbagai materi yang telah dilatihkan diharapkan dapat membantu peleksanaan tugas-tugas mendatang.

Saya berharap semua materi yang telah diperoleh melalui pelaksanaan latihan posko 1 ini dapat diaplikasikan secara baik, khususnya pada saat memberikan operasi bantuan untuk penanganan penanggulangan bencana alam yang sewaktu-waktu terjadi di wilayah kodim1424/Sinjai.

IMG_20200619_54242

Sesuai hasil penilaian dan evaluasi yang telah dilaksanakan tentu pelaksanaan latihan posko 1 ini masih terdapat kekurangan-kekurangan baik dari pihak penyelenggara maupun peserta, kita sadari bersama bahwa materi yang para peserta telah dapatkan melalui pelaksanaan latihan posko 1 ini bersifat pembinaan Latihan biasa dan bukan latihan yang bersifat menguji rencana operasi sesungguhnya, walaupun situasi yang kita kondisikan adalah situasi yang kemungkinan akan terjadi di wilayah ini.

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Letko Inf Bobbie Triyantho, S.IP (Kasrem 141/Tp) Letkol Inf Oo Sahrojat, S.Ag.,M.Tr, (Dandim 1424/Sinjai) Letkol Inf Mustamin (Dandim 1407/Bone),

Letkol Arm Joko Triyanto. S.Pd. (Dandim 141/Bulukumba) dan Para Kasi Korem 141/Tp, para penyelenggara dan Peserta latihan Posko I Kodim 1424/Sinjai. (Zain)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *