SIDRAP, Penarakyat.com — Kepolisian Resort Sidrap (Polres Sidrap) menyiapkan sebanyak 4 pos guna mengamankan perayaan natal 2017 dan tahun baru 2018 di Kabupaten Sidrap, 2 diantaranya merupakan pos pengamanan dan 2 pos pelayanan.
Kapolres Sidrap AKBP Ade Indrawan, SIK, MH mengatakan, pos tersebut disiapkan selama pengamanan Natal dan Tahun Baru 2018 yang berlangsung sejak 23 Desember 2017 hingga 3 Januari 2018.
“Dari pelaksanaan operasi “lilin lipu” nanti kami menyiapkan 2 Pos Pam (pengamanan) dan 2 pos pelayanan di seluruh Sidrap. Nantinya pos akan ada di jalur-jalur poros antar propinsi, kawasan pertokoan, di dekat tempat wisata dan di dekat tempat ibadah,” ujarnya di Mapolres Sidrap, Sabtu (23/12/17).
Ade mengatakan, ada dua hal yang diantisipasi dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru, yakni aksi sweeping dan terorisme.
Ade menegaskan, kepolisian melarang sweeping dalam bentuk apapun. Aksi tersebut dinilai dapat memicu dan merusak suasana Natal bagi masyarakat yang merayakan.
“Jangan sampai ada sweeping, dan jangan sampai ada teroris yang ingin merusak kegiatan ibadah serta kebahagiaan warga nantinya,” tuturnya.
Dalam pengamanan tersebut, polres sidrap turut melibatkan satuan TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan dan Pemadam Kebakaran. (Ady)