SENGKANG, penarakyat.com — Paham radikal Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) tidak hanya merambah di kota besar, tapi juga sudah merambah ke tingkat Kabupaten. Di Kabupaten Wajo, Isis juga telah melakukan perekrutan.
Kendati orang yang terdeteksi pernah direkrut ISIS sudah kembali ke masyarakat, namun masih dalam pengawasan dan pemantauan oleh pihak TNI Polri wilayah Kabupaten Wajo
“Di Wajo sudah ada yang terekrut oleh ISIS,” kata Dandim 1406 Wajo, Letkol Inf. Agus Susanto.
Dia menjelaskan, mereka yang menjadi target adalah orang yang berkeinginan naik haji, namun secara finansial tidak mampu, sehingga di ongkosi oleh penganut faham radikal tersebut.
“Namun ketika mereka berangkat haji, malah diturunkan disalah satu negara, tentu mereka akan bingung, disanala mereka ini diperdaya oleh penganut radikal tersebut,” katanya.
Bupati Wajo, Andi Burhanuddin Unru, menghimbau, warga Kabupaten Wajo untuk tidak mempercayai iming-iming yang dilakukan oleh kelompok tertentu.
“Kita tidak usah percaya dengan iming-iming naik haji gratis, mending kita bekerja dan berdoa kepada Allah, sehingga rezeky kita berlimpah dan bisa naik haji dengan keringat sendiri, dari pada kita terjebak masuk dalam kelompok radikal,” jelasnya, Selasa (05/10/2016). (cr1)