Api Nyaris Meluas, Personil Polsek Pitu Riase Bersama Damkar Gerak Cepat Padamkan Kebakaran Lahan PT. Buli

Api Nyaris Meluas, Personil Polsek Pitu Riase Bersama Damkar Gerak Cepat Padamkan Kebakaran Lahan PT. Buli

SIDRAP, Penarakyat.com — terkait adanya informasi warga adanya dugaan asap yang mulai kelihatan di salah satu Lokasi HGU PT. Bule (Buli) Kecamatan Pitu Riase, Kabupaten Sidrap, Sabtu (18/11/2023) sekira jam 14.00 wita.

Awalnya warga cuma mengira asap tersebut hanya pembakaran yang di sengaja dilakukan oleh salah satu warga apa lagi lokasi asap tersebut ada kurang lebih 100 meter dari jalan poros jadi warga hanya diam” saja dan tidak menghiraukan.

Sekira jam 17.00 wita titik api mulai kelihatan dan salah satu warga pun ada saat itu melewati lokasi tersebut, usai melihat adanya lokasi titik api.

Warga pun melaporkan kejadian itu di Mako Polsek Pitu Riase, usai mendapat info adanya kebakaran personil Polsek langsung bergerak cepat untuk kelokasi untuk memastikan adanya dugaan kebakaran lahan.

Setelah tiba dilokasi lahan yang terbakar personil Polsek langsung menghubungi unit pemadam kebakaran dan sekitar pukul 19.30 wita, satu unit mobil pemadam kebakaran dari dua Pitue,

Tiba dilokasi kebakaran dan melakukan pemadaman api dibantu oleh personil Polsek Pitu bersama warga untuk memadamkan api dan api berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.15 wita. ungkap Ipda Mangopo Mansyur saat di konfirmasi melalui WhatsApp.

Sekedar di ketahui Adapun lahan yang terbakar merupakan lahan perumputan sapi milik PT Buls (Buli) yang dikuasai oleh . BAKRI dan lahan yang terbakar diperkirakan kurang lebih 3 hektar,”Pungkasnya. (Riss)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *