BARRU,Penarakyat.com – Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Batupute menggelar musyawarah tahunan dalam rangka Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban Akhir Tahun 2024.
Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Batupute (31/12) lalu.
Musyawarah tersebut dihadiri oleh Ketua BPD Desa Batupute, Sukardi, Kepala Desa Batupute, Jaharuddin, serta Sekretaris Camat (Sekcam) Soppeng Riaja Andi Rukaiyah,Sejumlah tokoh masyarakat dan perangkat desa juga turut hadir dalam acara tersebut.
Dalam sambutannya, Ketua BPD Desa Batupute, Sukardi, menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan desa.
“Musyawarah ini adalah forum untuk mengevaluasi kinerja pemerintah desa selama satu tahun terakhir. Kami berharap laporan yang disampaikan dapat dipahami dan dievaluasi bersama untuk kemajuan Desa Batupute,” ujar Sukardi.
Kepala Desa Batupute, Jaharuddin, yang di konfirmasi (2/1) membenarkan kegiatan tersebut.Dia menyampaikan laporan pertanggungjawaban yang mencakup pelaksanaan program pembangunan desa, pengelolaan anggaran, dan berbagai capaian yang telah diraih sepanjang tahun 2024. Ia juga menyebutkan beberapa tantangan yang dihadapi dalam pelaksanaan program, serta rencana strategis untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di tahun mendatang.
Sekcam Soppeng Riaja Andi Rukaiyah yang hadir dalam musyawarah tersebut memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia menekankan bahwa partisipasi masyarakat dan sinergi antara BPD dan pemerintah desa sangat penting untuk mempercepat pembangunan di tingkat desa.
“Semoga musyawarah seperti ini terus berjalan secara rutin, karena partisipasi dan transparansi akan membawa dampak positif bagi kemajuan desa,” ujar Sekcam.
Musyawarah diakhiri dengan sesi tanya jawab dan diskusi bersama masyarakat untuk memberikan masukan dan saran demi perbaikan kinerja pemerintahan Desa Batupute.
Laporan pertanggungjawaban yang telah disampaikan diharapkan menjadi dasar untuk perencanaan pembangunan yang lebih baik pada tahun berikutnya, dengan harapan meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat Desa Batupute. (Dman/Aril)
Tinggalkan Balasan