SIDRAP, Penarakyat.com — Bank Rakyat Indonesia (BRI) Unit Kecamatan Watang Sidenreng menggelar bekerjasama dengan Pemkab Sidrap menggelar Sosialisasi Kredit Usaha Menengah (KUR) bagi pelaku UKM se-Kecamatan Watang Sidenreng.
Acara Sosialisasi dibuka oleh Camat Watang Sidenreng Hidayatullah Abbas, serta dihadiri Kepala Cabang BRI Sidrap Sulfiana Kadir, Asisten Manger Bisnis Mikro (AMBM) H Ali Wardana, Kepala Cabang BRI Empagae Muh. Yusri, para Kepala Desa/Kelurahan, serta para pelaku ekonomi yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Watang Sidenreng, Kamis (16/1/2020).
Camat Watang Sidenreng saat membuka acara, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak sehingga acara sosialisai ini terlaksana.
“Saya pribadi atas nama pemkab sidrap menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Sosialisali KUR di kecamatan Watang Sidenreng ini sehingga bisa memberi pemahaman, membantu dan mempermudah UKM dalam permodalan,” ungkap Hidayat.
Camat Watang Sidenreng menjelaskan, Usaha Mikro Kecil Menengah membutuhkan program permodalan usaha untuk peningkatan akses pasar, untuk itu berbagai kemudahan bagi pelaku UKM akan terus dilakukan oleh pemerintah dengan mendorong peningkatan akses pada sumber pembiayaan yang dilakukan dengan cara pemberian pinjaman kredit bagi UMKM dan pelaku usaha lainnya melalu Kredit Usaha Rakyat.
“Diharapkan melalui sosialisasi KUR ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan dapat dirasakan kiprahnya bagi peningkatan kesejahtraan masyarakat, khususnya di kecamatan watang sidenreng ini,” Jelasnya.
Camat Watsid juga berharap kepada perbankan supaya memudahkan persaratan dengan proses persyaratan KUR mikro (0-25 jt).
Acara diakhiri dengan dialog bersama pelaku usaha. (Ris)