SIDRAP, Penarakyat.com— Tuntutan tugas kedepan yang semakin kompleks mengharuskan setiap anggota Polri meningkatkan kemampuannya dalam melaksanakan pekerjaannya sebagai pengayom, pelindung, pelayan masyarakat serta penegak hukum.
Demi mewujudkan semua itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pangkajene Brigpol Akbar dari dulu telah mempersiapkan dirinya untuk menciptakan inovasi terbaru dalam hal harkamtibmas.
Seperti yang dilakukannya saat mengunjungi salah satu sekolah lanjutan pertama (SMP 3 Pangkajene Sidenreng), kamis (5/2/2020) pagi.
Pria yang pernah berdinas di Polres Ambon ini menemui langsung Kepala Sekolah Agus Suplihat dan membahas tentang system keamanan di sekolah tersebut.
“Sekarang yang marak kan aksi aksi pelajar yang merugikan dirinya sendiri misalnya hisap lem dan tawuran, jadi kami membahas hal hal yang perlu dilakukan demi mencegahnya” ujarnya.
Sedangkan Agus Suplihat sebagai Kepala Sekolah mengatakan sangat berterima kasih atas kunjungan Bhabinkamtibmas Polres Sidrap tersebut.
“Kami dari pihak sekolah akan bersinergi dan intens menjalin komunikasi dengan Polisi khususnya Bhabinkamtibmas demi menghindari aksi kejahatan atau pelanggaran di sekolah kami” tutup Agus. (Nu²ng)