BARRU, Penarakyat.com — Sejumlah program pembangunan di daerah Kabupaten Barru,makin digenjot.hal ini ditandai dengan dilakukannya penandatangan kontrak kerja pembangunan sanitasi air limbah pada Dinas Perumahan dan Pemukiman Kabupaten Barru (6/9) lalu di kantor Bappeda Kabupaten Barru.
Kegiatan sanitasi air limbah,ini direncanakan akan dilaksanakan di Dusun Pude,e Kelurahan Takkalasi Kecamatan Balusu Kabupaten Barru tahun ini 2019,”ungkap Darwis ST selaku Pendamping Program SPALDT sAIIG II Kemitraan Indonesia Australia for Infrastruktur region Kabupaten Barru ditemui (6/9) disela-sela pemantapan program sanitasi air limbah.
Darwis menjelaskan kegiatan ini nantinya akan menggunakan sistem pengelolaan air limbah domestik yang terpusat di Keluarahan Takkalasi dengan penerima manfaat sebanyak 175 kepala keluarga.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua CPMU Kementrian PUPR DR Ir Nasir Canne,Perwakilan Bappeda Barru,Sekretaris Dinas Perumahan Rakyat,PPK,Konsultan PAO sAIIG II ,Lurah Takkalasi, Penyedia Jasa serta berbagai kalangan stake holder terkait pembangunan.
Rapat sekaligus diskusi pemantapan serta penandatanganan kerjasama ini, bertujuan untuk meniingkatkan sanitasi limbah diwilayah tersebut. (Aril/Ady)