Dorong Peningkatan Produksi Petani, Kodim 1426/Takalar Bantu Perintisan Akses Jalan Tani

Dorong Peningkatan Produksi Petani, Kodim 1426/Takalar Bantu Perintisan Akses Jalan Tani

TAKALAR, penarakyat.com – Kodim 1426 Takalar bersama pemerintah Kelurahan Pattene dibantu oleh masyarakat  melaksanakan Karya Bhakti perintisan jalan tani di Damme Kelurahan Pattene, Kecamatan  Polsel, Kabupaten Takalar, Jumat (15/10/2021).

Dandim 1426 Tkl Letkol Czi Catur Witanto, S.I.P, M.Si.,M.Tr, (Han), saat membuka pelaksanaan Karya Bhakti mengatakan bahwa kegiatan Karya Bhakti bertujuan untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat sehingga masyarakat berani menyampaikan kesulitan yang ada di wilayahnya.

“Perintisan Jalan Tani  ini bertujuan untuk memperlancar jalur pengangkutan hasil panen dari sawah menuju ke rumah warga,” katanya.

Selain itu, perintisan jalan tani  sepanjang 100 meter dengan lebar 3 meter ini sebagai bagian dari metode Binter yang diselenggarakan Kodim 1426 Takalar serta sebagai wujud kepedulian TNI guna menciptakan dan memantapkan Kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Dengan dibantu dari masyarakat kurang lebih 50 orang membuktikan bahwa  kemanunggalan TNI dan rakyat semakin mempererat tali persaudaraan satu sama lain dan juga kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat membuktikan dapat membantu kesulitan rakyat sekelilingnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Kelurahan Pattene, Darul Aqsa Rahmat, ST, MM mangaku sangat berterima kasih kepada Kodim 1426 Takalar yang telah membantu pengerjaan perintisan jalan tani yang manfaatnya dapat langsung dirasakan oleh masyarakat.

“Dengan adanya jalan tani ini, maka masyarakat lebih mudah dalam pengangkutan hasil panen dari sawah menuju ke rumah.” Katanya.

Salah seorang warga Dg. Temba (50 th) mengatakan antusias melaksanakan gotong-royong perintisan jalan tani. Dengan adanya jalan tani diharapkan dapat membantu peningkatan produksi para petani dan juga dapat meningkatkan pendapatan para petani. (rin).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *