Guna Menjamin Hasil Produksi Pertanian, Babinsa jajaran Kodim 1420 Pantau Pompanisasi Petani

Guna Menjamin Hasil Produksi Pertanian, Babinsa jajaran Kodim 1420 Pantau Pompanisasi Petani

SIDRAP, Penarakyat.com– Dalam rangka mewujudkan Swasembada Pangan, Babinsa Ramil 1420-03 jajaran Kodim 1420 Sidrap, Serka Muh.Aris melaksanakan pemantauan Pompanisasi petani di Desa Aka-akae Kecamatan Watang Sidenreng Kabupaten Sidrap, Sabtu (10/08/2019) pagi.

Dalam kegiatan tersebut Serka Muh.Aris didampingi Ketua Kelompok Tani Sejahtera, Rusli memantau pompanisasi P3A Thosalamae yang terdiri dari 4 kelompok tani di Desa tersebut.

“Di Desa Aka-akae ini, ada areal persawahan petani seluas 108 hektar, merupakan tadah hujan yang memerlukan pasokan air saat musim kemarau melanda seperti sekarang ini,”Ujar Serka Muh.Aris saat ditemui.

Ditambahkannya, maka dari itu hari libur kami mamfaatkan untuk memantau pompanisasi, karena ketika tanaman padi petani mulai tumbuh menghijau, disitulah padi kekurangan suplai air dan tentunya akan sangat mempengaruhi pertumbuhan hingga hasil panen nantinya.

IMG_20190810_131929_255

 

Selain itu, ditempat berbeda Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf J.P. Situmorang, S.Sos mengatakan bahwa apanyang dilakukan oleh Babinsa jajaran Kodim 1420 Sidrap diwilayah merupakan upaya dalam meningkatkan swasembada pangan diwilayah Kabupaten Sidrap.

“Sebagai satuan Komando Kewilayahaan, kami Kodim 1420 Sidrap akan selalu siap membantu mengatasi setiap kendala yang dihadapi para petani diwilayah masing-masing,”Pungkas Dandim.(Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *