Jaga Kebugaran, Kapolres Pangkep Ikut Senam Bersama Forkopimda 

Jaga Kebugaran, Kapolres Pangkep Ikut Senam Bersama Forkopimda 

PANGKEP, Penarakyat.com — Dalam rangka Lomba Senam Maumere Kapolres Pangkep AKBP Tulus Sinaga, SIK, MH mengikuti giat senam bersama yang di ikuti oleh Forkopimda, Kodim 1421, Anggota Polres Pangkep, dan Masyarakat Kabupaten Pangkep yang bertempat di pelataran Tugu Bambu Runcing , kecamatan Pangkajene Minggu (24/02/2019).

Kapolres Pangkep AKBP Tulus Sinaga mengatakan, kegiatan Senam Pagi merupakan wujud sinergitas antara TNI, Polri, Forkopimda dan Masyarakat, sehingga akan selalu terjalin komunikasi yang baik.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan , karena dengan kegiatan seperti ini akan mempererat sinergitas hubungan serta meningkatkan kekompakan bersama dalam menciptakan situasi yang aman dan tentram diwilayah Kab. Pangkep”, ungkap Kapolres.

Kapolsek Pangkajene AKP Selamet Budi Hari menjelaskan kegiatan Senam Pagi tersebut, diikuti peserta dengan jumlah kurang lebih 100 orang. Senam pagi ini berlangsung dengan lancar dan meriah didukung suasana cuaca yang cerah menambah kehangatan suasana. Setelah kegiatan senam berakhir, acara dilanjutkan dengan giat Lomba Senam Maumere dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Pangkep ke 59. (Agus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *