PINRANG, Penarakyat.com – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pinrang kembali melakukan kegiatan jemput bola layanan kependudukan.
Layanan ini dikhususkan untuk warga yang sakit, disabilitas, lanjut usia, Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) serta keluarga tak mampu yang tidak dapat melakukan perekaman pada kantor Disdukcapil Kabupaten Pinrang.
Ditemui di Kelurahan Pallameang Kecamatan Mattiro Sompe, Kepala Disdukcapil Kabupaten Pinrang A.Askarai mengungkapkan, kegiatan kali ini adalah perekaman data kependudukan terhadap seorang warga disabilitas di Kelurahan Pallameang.
“Perekaman ini dilakukan oleh Tim CDR Disdukcapil Pinrang di kediaman yang bersangkutan di Kelurahan Pallameang” ungkap Askari.
Lebih lanjut Askari mengungkapkan, Kegiatan jemput bola layanan kependudukan ini dilakukan untuk memudahkan warga yang tidak mampu untuk melakukan pengurusan administrasi kependudukannya di kantor Disdukcapil Pinrang.
Diharapkan, lanjutnya, dengan adanya layanan ini, setiap layanan yang membutuhkan administrasi kependudukan seperti bantuan – bantuan sosial, layanan kesehatan bisa dengan segera mereka dapatkan dan tidak terkendala pada kelengkapan administrasi kependudukannya.
“Harapan kami, setiap layanan yang membutuhkan administrasi kependudukan dapat mereka terima tanpa terkendala pada kelengkapan administrasi kependudukan mereka” ungkap Askari.
Layanan ini, lanjut Askari, dapat diberikan kepada masyarakat dengan memberikan laporan langsung kepada pihak Disdukcapil atau dari pihak kelurahan setempat.
Dalam kegiatan ini, Askari didampingi Camat Mattiro Sompe Bachtiar serta Lurah Pallameang Fajrin Abma. (June)