PANGKEP, Penarakyat.com — Untuk meningkatkan kemampuan di bidang Peraturan Baris Berbaris (PBB), Kapolres Pangkep AKBP Tulus Sinaga, SIK, MH, memberikan tambahan pencerahan kepada para Siswa Latihan Kerja (Latja) tentang tata cara baris-berbaris yang baik dan benar.
Pada kesempatan tersebut Kapolres langsung memberikan contoh kepada para siswa Latja tata cara memasuki barisan pada saat apel berlangsung.
Tak hanya itu Kapolres juga menyampaikan kepada siswa tentang baris berbaris yang merupakan suatu wujud fisik yang diperlukan untuk menanamkan rasa disiplin, kekompakan, serta mempertebal rasa semangat kebersamaan.
Kapolres juga menambahkan “disinilah tempatnya kalian belajar, apa yang kalian dapat di lembaga pendidikan dan tempat kalian latihan kerja agar nantinya dapat bisa di implementasikan pada saat tugas nanti, “ungkap Kapolres. (Agus)