SIDRAP,Penarakyat.com– Komando Distrik Militer (Kodim) 1420 Sidrap memberikan beasiswa kepada Putra dan Putri Personel yang berprestasi tingkat SMA, SLTP dan SD usai pelaksanaan upacara bendera di Aula Makodim 1420 Sidrap Kelurahan Majjelling Wattang Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap, Senin (08/02/2021).
Pemberian beasiswa tersebut merupakan rangkaian kegiatan pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primkop Kartika Sidrap Tahun 2021 yang direncakan setelah pelaksanaan upacara, namun derasnya hujan yang sempat mengguyur wilayah Kelurahan Majjelling Wattang sehingga pemberian dilaksanakan di Aula Makodim 1420 Sidrap.
Saat ditemui, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat mengatakan hari ini sebenarnya kita melaksanakan RAT Primkop Kartika Sidrap secara tatap muka.
“Namun dengan adanya Pandemi Covid-19, pelaksanaan RAT kali ini tetap dilaksanakan namun sifatnya secara tertulis sesuai perintah dari Komando atas,”Ujarnya.
Ditambahkannya, saya selaku Komandan sandaran, juga merupakan anggota Koperasi yang memiliki hak yang sama dengan para anggota Koperasi, namun saya memiliki beban moral dan kewajiban untuk memberikan arahan maupun penekanan agar Koperasi bisa berjalan lebih baik dari sebelumnya.
“Sehingga saya berharap, meskipun pelaksanaan secara tertulis, keputusan yang dilaksanakan untuk pengembangan Koperasi kedepan bisa ke arah yang lebih baik dan semakin baik,”Tutupnya. (Iwn)