SIDRAP, Penarakyat.com — Kesuksesan dalam menyelenggarakan suatu acara itu tidak terlepas dari jalinan kerjasama dan koordinasi yang baik antara instansi termasuk jajaran personil Keamanan Polres Sidrap dan unsur TNI.
Hal itupun terlihat pada perhelatan Musyawarah Daerah (Musda) IX DPD II Partai Golkar Tingkat Kabupaten Sidrap yang berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Usman isa Kelurahan Pangkajene Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap, Selasa (24/1/2017) kemarin, dinilai berakhir dengan Aman, Terkendali dan Kondusif.
Para penggiat keamanan itupun kebanjiran pujian maupun apresiasi dari berbagai pihak termasuk lembaga Legislatif. Salah satu memebrikan penghargaan tertinggi dan apresiasi dari Ketua DPRD Kabupaten Sidrap H. Zulkifli Sain yang biasa dipanggil H. Pilli.
“Saya sangat mengapresiasi kinerja Polres Sidrap beserta jajarannya, semua tampak aman, baik arus lalu lintas di jalan maupun situasi di dalam gedung pada saat acara dimulai hingga berakhir tidak ada kendala dan riak-riak yang mengganggu jalannya musda. Sekali lagi saya berterimah aksi kepada Kapolres dan Dandim 1420 SIdrap berserta seluruh jajarannya yang terlibat mengawal Jusda Golkar,” ujar H. Pilli
“Hampir tidak ada gejolak, saya melihat mereka (polri) begitu semangat dalam melakukan pengamanan, mereka juga terlihat ramah dengan mengedepankan sikap senyum, sapa dan salam terhadap para simpatisan maupun warga yang ikut meramaikan acara ini ” lanjut H. Pilli
“Saya harapkan Polres Sidrap dan jajaran di Bawah Kepemimpinan Pak Anggi Siregar dapat dan mampu bekerja secara Profesional, Modern dan Terpercaya sesuai harapan yang dinginkan oleh Pak Kapolri saat ini. ” Tutur ketua partai golkar sidrap ini
“Kami juga di Dewan mengharapkan semoga ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan demi terwujudnya situasi yang aman dan kondusif di Bumi Nene Mallomo yang kita cintai bersama ini ” tutup H. Pilli. (Ady Sanjaya)