Pekan Pertama Pasca Dilantik, Ada Apa Akar Super Kumpul Pejabat?

Pekan Pertama Pasca Dilantik, Ada Apa Akar Super Kumpul Pejabat?

SOPPENG, penarakyat.com —
Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak,SE bersama wakil Bupati Soppeng Supriansa, SH, MH melaksanakan pertemuan dengan seluruh Pejabat Pemkab Soppeng guna membahas visi misi pemerintahan 5 tahun kedepan di ruang pola kantor Bupati Soppeng, selasa 22 Februari 2016.

Visi dan Misi dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Kabupaten Soppeng  Tahun 2016 merupakan Visi Misi Bupati Soppeng terpilih periode 2016-2021. Visi dan Misi ini diharapkan mampu menjadi pedoman dan semangat membangun Kabupaten Soppeng lima tahun mendatang, melalui perumusan strategi dan sasaran pokok pembangunan yang tepat, arah kebijakan dan program-program pembangunan.

“Adapun visi yang dipaparkan dalam pertemuan yaitu “ Pemerintahan yang melayani dengan lebih baik”,” kata Kabag Humas dan Protokoler Pemkab Soppeng, Ilham.

Menurutnya, untuk mencapai visi tersebu misi yang akan dipedomani diantaranya, ‎memantapkan arah Kebijakan pertanian yang melayani dan pro Petani, ‎
Mewujudkan  Pendidikan yang Unggul (lebih baik) dan murah serta berkeadilan bagi semua warga
menjadikan Kabupaten Soppeng lebih baik dalam pelayanan Publik, ‎Menata Kepariwisataan dengan system transportasi yang baik dan nyaman
menciptakan Tata kelola Pemerintahan yang baik dan bersih bebas korupsi, ‎Menjamin ketersediaan sistem pelayanan kesehatan unggul (lebih Baik ) dan murah, dan ‎Mendorong peningkatan kehidupan yang beragama serta partisipasi pemuda dan perempuan dalam pembangunan.

“Selain itu ada dua Tekad untuk menjadikan soppeng lebih baik yaitu, menjadikan Kabupaten Soppeng sebagai Pilar Utama Pembangunan Sulawesi Selatan dan‎ Menjadikan Kabupaten Soppeng sebagai daerah yang nyaman dan terdepan dalam investasi,” tandasnya. (has)‎

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *