Sambut Hari Bhayangkara 72, Polres Sidrap Gelar Lomba Dai Cilik

Sambut Hari Bhayangkara 72, Polres Sidrap Gelar Lomba Dai Cilik

Penarakyat.com – Sidrap, Kepolisian Resor (Polres) Sidrap menggelar Lomba Dai cilik di Masjid Al-Ikhlas Jalan Bau Massepe Nomor 1 Kelurahan Pangkajene Sidrap, Rabu (20/6/18). Pagi

Lomba dai cilik tersebut diikuti ssebanyak 20 peserta perwakilan dari 8 kecamatan yang ada di Kabupaten Sidrap, Sulsel.

Selain dai cilik, ada beberapa kegiatan yang diperlombakan dalam rangka menyambut hari bhayangkara ke 72 tingkat Polres Sidrap tersebut, diantaranya Hafidz Alquran, Praktek wudhu, Shalat, dan Baca Alquran. Kegiatan tersebut dibuka oleh Kapolres Sidrap AKBP Ade Indrawan, SH, SIK dan diikuti oleh peserta di bawah umur 17 tahun.

Menurut Ade sapaan Kapolres Sidrap, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam dalam rangka menyambut hari  Bhayangkara ke 72 dan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (KKYD) khususnya jelang Pilkada Serentak 2018.

“Kita harap lewat lomba ini, pesan yang disampaikan oleh para dai cilik bisa menjadi motivasi bagi masyarakat untuk mewujudkan Pilkada damai,” katanya.

Selain itu, Ia berharap, melalui lomba tersebut dapat menanamkan syiar Islam dan dakwah sejak dini kepada para anak-anak.

“Kita ingin Enrekang menjadi daerah yang aman dan damai serta religius, itu bisa dilakukan lewat penanaman nilai-nilai iman kepada anak sejak dini,” tutupnya (*)

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *