Sambut Tahun Baru 2022, Kodim Takalar Gelar Do’a Bersama

Sambut Tahun Baru 2022, Kodim Takalar Gelar Do’a Bersama

 

TAKALAR, penarakyat.com – Momen malam pergantian tahun dari 2021 ke 2022 dimanfaatkan oleh seluruh Kodim 1426 Takalar untuk menggelar do’a bersama di Masjid Al Arash Kodim 142 Takalar dan di masing-masing Koramil jajaran Kodim 1426 Takalar, Jumat (31/12/2021).

Komandan Kodim 1426 Takalar , Letkol Czi Catur Witanto, S.I.P, M.Si.,M.Tr (Han) mengatakan dalam menyambut malam pergantian tahun 2022, Kodim 1426 Takalar menggelar doa bersama sebagai rasa syukur kepada sang pencipta Allah SWT sekaligus berharap tahun mendatang penuh berkah dan lancar rezeki.

Kegiatan doa bersama ini selain menutup tahun 2021 juga menyongsong tahun baru 2022 guna memohon kepada Allah SWT dengan harapan semua terhindar dari mara bahaya, selalu dalam lindungan dan diberi keselamatan oleh Allah SWT serta pandemi covid-19 juga berakhir seiring dengan akhir tahun 2021.

“Doa bersama serta sholat berjamaah bertujuan agar kegiatan malam pergantian tahun menjadi lebih positif,” katanya.

Dandim juga menambahkan malam pergantian tahun 2021, Kodim 1426Takalar menyiagakan personel di beberapa pusat keramaian dan titik-titik tertentu, demi keamanan serta kenyamanan khususnya masyarakat Kabupaten Takalar mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, Dandim menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Takalar agar dalam merayakan malam pergantian tahun baru tidak terlalu berlebihan.

“Siapapun boleh merayakan pergantian tahun baru, namun jangan berlebihan berdoa dan berzikir itu lebih baik. Tak lupa Dandim juga mengingatkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan,” tandasnya. (Rin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *