Satuan Lalu Lintas Polres Pangkep Himbau pelajar jangan bawa kendaraan

Satuan Lalu Lintas Polres Pangkep Himbau pelajar jangan bawa kendaraan

PANGKEP— Satuan Lalu Lintas Polres Pangkep Sidak para pelajar sekaligus menyampaikan himbauan larangan bagi pelajar sekolah untuk tidak membawa kendaraan  pribadi ke sekolah.

Sidak dan Himbauan tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Turjawali Sat. Lantas Polres Pangkep Ipda Andi Sumange Alam, SH, MH disepanjang jalan Andi Mauraga Pangkajene Kamis (27/10/2022).

“Salah satu syarat untuk  mengendarai kendaraan bermotor adalah memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM), Oleh sebab itu kita himbau kepada para pelajar yang belum memiliki SIM agar tidak membawa kendaraan pribadi ke sekolah”, himbau Andi Sumange.

Disampaikan Kanit Turjawali, pihaknya juga meminta peran serta orang tua dan guru agar bersama sama memperhatikan dan mengawasi anak anaknya agar tidak membawa kendaraan saat ke sekolah.
“Kita menahan pelajar yang terjaring bawa motor kemudian memanggil orang tuanya untuk diberikan himbauan agar tidak memberikan kendaraan kepada anaknya”, ungkap Andi

Lebih lanjut disampaikan, sidak dan himbauan akan terus dilakukan hingga akhirnya apabila masih ditemukan akan melakukan tindakan tegas kepada pelajar.
“Kita juga berharap kepada para orang tua agar berperan serta untuk mengantarkan anak anaknya ke sekolah atau menggunakan kendaraan angkutan umum”, ucap Ipda Andi Sumange.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *