Sejumlah Anggota DPRD Di Sulsel Terancam Di PAW‎

image
Nurdin Halid mengancam akan melakukan PAW terhadap Anggota DPRD asal Golkar yang tidak loyal kepada partai. (Ft. Sp, penarakyat.com)‎

PAREPARE, penarakyat.com– Anggota DPRD Se Sulsel, diabsen oleh, Ketua DPD I Golkar provinsi Sulsel saat pertemuan ketua Umum Partai Golkar dengan Anggota DPRD Se Sulsel, di restauran, Dinasti, Parepare, Sabtu (10/12).

Nurdin Halid (NH) selaku ketua DPD I Partai Golkar, langsung mengabsen satu persatu anggota DPRD Se Sulsel yang hadir di pertemuan tersebut.

NH meminta pengurus provinsi Sulsel agar mencatat anggota DPRD se Sulsel yang tidak hadir akan menjadi catatan penting bagi DPD I Partai Golkar Provinsi Sulsel.

“Tolong catat, anggota DPRD dari kabupaten dan kota se Sulsel yang tidak hadir pada acara ini,”tegas NH di hadapan ketua Umum DPP Partai Golkar Setyo Novanto.

NH menyebut satu persatu kabupaten yang tidak hadir acara ini yakni  Gowa  4 Orang , Takalar 2 orang, Bantaeng 1 orang, jenneponto 1 orang, Selayar, 4 orang, wajo, 1 orang, Maros, 3 orang, Barru, 2 orang, sidrap, 3 orang, Enrekang, 1 orang, Toraja,1 orang, Luwu 4 orang, dan Lutim 3 orang.

Menurut, HN, tidak ada alasan tidak hadir pada acara kegiatan ini kecuali ada izin tugas dari pengurus.”Yang tidak hadir berarti tidak loyalitas partai,” kata NH.

Bilamana ada anggota DPRD Se Sulsel tidak loyalitas maka NH bertindak tegas dengan melakukan Pergantian Antar Waktu (PAW). “Kita akan PAW jika ada anggota dewan tidak loyalitas dan tidak mendukung program-program golkar termasuk rumah aspirasi,” kata NH.

Ketua umum DPP Partai Golkar. Setyo Novanto (Setnov), sangat mendukung NH yang telah mengabsen anggota DPRD se Sulsel yang hadir acara ini.

Senov mengatakan tidak ada alasan tidak hadir karena menggunakan anggaran pemerintah, dan disinilah harus dilihat loyalitasnya terhadap partai Golkar.‎

Ketua DPD II Partai Golkar Parepare, Taufan Pawe, sangat bangga kedatangan ketua umum DPP Partai Golkar Setya Novanto, dan ini baru pertama hadir pada acara musda di kota Parepare.

Kehadiran, Setnov di Parepare bersama rombongan, sudah disampaikan ke BJ Habibie, dan BJ Habibie sangat mendukung kehadiran Setnov di Parepare. “Saya sudah komunikasi dengan Pak BJ Habibie terkait kehadiran bapak Setnov di kota kelahiran paj Habibie, dan sangat mendukung pak Setnov hadir di kota ini,” tuturnya. (Sp)‎

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *