Tekan Penularan Covid-19 Meluas, Polsek Kintom bersama Koramil Gencar Operasi Yustisi

Tekan Penularan Covid-19 Meluas, Polsek Kintom bersama Koramil Gencar Operasi Yustisi

BANGGAI, Penarakyat.com — Polsek Kintom bersama Koramil terus gencar menggelar operasi yustisi untuk meningkatkan kedisiplinan warga terhadap protokol kesehatan mencegah penyebaran Covid-19.

Operasi yang dipimpin langsung Kapolsek Kintom AKP Muhammad Asdar SH, itu digelar bersama Pemerintah kecamatan dan petugas Puskesmas di Jalan Trans Sulawesi, Desa Samadoya, Kecamatan Kintom, Kabupaten Banggai, Selasa (5/1/2020).

“Operasi hari ini kami menemukan tujuh pengguna jalan tidak pakai masker,” kata AKP Muhammad Asdar.

Mereka yang ditemukan tidak memakai masker oleh petugas gabungan Operasi Yusitisi langsung diberikan tindakan berupa sanksi sosial memungut sampah dan menghafalkan Pancasila.

“Hukuman ini sebagai upaya agar sadar serta tidak mengulangi lagi,” sebut AKP Asdar. IMG_20210105_27419

Perwira tiga balak ini menyebutkan, kegiatan itu digelar secara humanis dan persuasif untuk mengikatkan dan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

“Kami juga mengingatkan masyarakat akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan terutama penggunaan masker,” ucap Kapolsek.

AKP Asdar menekankan, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini dibutuhkan kerjasama semua pihak. Terpenting jangan abaikan anjuran pemerintah dalam melaksanakan protokol kesehatan.

“Warga yang tidak memakai masker juga bagikan masker dengan tujuan terhindari dari virus corona ini,” pungkas AKP Asdar. (Riss)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *