SIDRAP, Penarakyat.com — Tim PKM penerima Hibah Risetmu Batch VI Tahun 2022 dari Program Studi Agroteknologi, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang sukses menggelar sosialisasi dan pelatihan memanfaatan Light Trap Berbasis Energi Surya.
Kegiatan ini dilaksanakan di desa Carawali, Kecamatan Watang Pulu, Kab. Sidenreng Rappang pada kelompok tani mitra Sipatu Deceng.
Kegiatan yang dihadiri oleh Kepala Desa Carawali serta ketua kelompok tani Desa Carawali beserta anggotanya ini merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat Program Hibah Risetmu Batch VI tahun 2022 pada Skema Pengabdian Masyarakat dengan sumber pendanaan dari Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan, Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
Iskandar selaku Ketua Kelompok Tani Sipatuo Deceng mengemukakan “Penurunan produksi padi di Desa Carawali disebabkan oleh banyak faktor salah satunya karena serangan hama. Biasanya, petani di Desa Carawali menggunakan pestisida dengan dosis tinggi sebagai cara cepat dalam mengendalikan hama tersebut jika serangan hama melonjak”.
Selain memperbesar biaya produksi karena harga pestisida yang mahal, dampak buruk lain yang terjadi dari pengendalian menggunakan pestisida membuat petani juga harus mengalokasikan dana lebih besar untuk pemulihan tanah.
Hal ini disebabkan karena residu pestisida bisa berpotensi besar dalam menurunkan kualitas biologi, fisik, dan kimia dalam tanah. Selain itu juga akan berdampak pada munculnya potensi resistensi dan resurjensi hama sehingga hama akan semakin banyak yang akan menambah kemungkinan terburuk panen rendah atau gagal panen. Dengan demikian, usaha altematif yang lebih efektif dalam mengendalikan populasi dan penyebaran serangga hama sebagai vektor penyakit yang bersifat ramah lingkungan, sangat diperlukan. dengan mengaplikasikan penggunaan light trap berbasis energi surya sebagai upaya mengurangi penggunaan pestisida sintetik dalam pengendalian hama yang ramah lingkungan.
Trisnawaty AR selaku ketua kegiatan PKM mengemukakan bahwa kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pendampingan dan pembinaan kepada kelompok mitra Desa Carawali terkait pengaplikasian light trap di lapangan.
Kelompok mitra akan dibekali materi teori atau pengenalan sekitar 20% dan praktek perakitan alat atau pelatihan sekitar 80%, yang berfokus pada partisipasi aktif kelompok mitra. (Riss)