Wakil Ketua DPRD Barru Temui Pemuda To’E, Serap Aspirasi

Wakil Ketua DPRD Barru Temui Pemuda To’E, Serap Aspirasi

BARRU, Penarakyat.com — Kendati kehadiran pembangunan SPBE Gas Elpiji di dusun Toe Desa Siddo Kecamatan Soppeng Riaja Kabupaten Barru merupakan kebanggaan tersendiri di bidang investasi.

Namun investasi tersebut ternyata mendapat respon kurang simpati sejumlah kalangan masyarakat sekitar.

Alasannya tidak sedikit pemuda Toe Desa Siddo kecewa lantaran tidak punya peluang dalam bekerja di SPBE tersbut.

“Mengingat ini Dusun Toe Desa Siddo adalah dapil saya dan terjadi keluhan masyarakat,sehingga saya temui yang juga merupakan warga konstituen disini untuk mendengarkan keluhan para pemuda dusun To,e,”ungkap AFK Majid selaku Wakil Ketua DPRD Barru ditemui (8/2) di tengah-tengah pemuda dusun To,e Desa Siddo.

Menurutnya keluhan pemuda seperti ini perlu didengarkan sebab,banyak informasi yang berkembang simpang siur,yang bisa membuat suasana di Dusun To,e jadi gaduh dan bisa saja terjadi aksi negatif dari warga dan pemuda ToE,tentunya hal ini kita hindari bersama.

“Dan keluhan yang mereka sampaikan terkait pemberhentian tenaga kerja lokal secara sepihak.ada juga harapan pihak perusahaan SPBE akan mempekerjakan pemuda di Dusun Toe sepanjang memenuhi kriteria,”terangnya.

“Untuk saat ini kami terima semua informasi dari warga dan pemuda Dusun ToE,kita pelajari apakah perlu nanti ke Managemen SPBE silaturahim sekaligus mempertanyakan problem yang ada,” kunci Wakil Ketua DPRD termuda di Sulsel ini. (Aril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *