PAREPARE, Penarakyat.com — Walikota Parepare, Dr HM Taufan Pawe melantik dan mengambil sumpah jabatan Sekertaris Daerah (Sekda) definitif Kota Parepare, Senin 22 Oktober kemarin.
Hal ini berdasarkan hasil seleksi terbuka untuk jabatan pimpinan tinggi pratama Sekda Kota Parepare, menetapkan Kepala Bappeda Parepare yang juga Pejabat (Pj) Sekda Parepare, H Iwan Asaad sebagai pejabat Sekda Parepare definitif.
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Sekda Parepare tersebut berlangsung di Ruang Pola Kantor Walikota Parepare, sekitar pukul 08.30 Wita.
Pelantikan itu dilaksanakan menyusul turunnya surat persetujuan atau izin dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia.
Surat tersebut bernomor 821.73/8722/SJ teetanggal 18 Oktober 2018 yang ditandatangani Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Tjahjo Kumolo. Dalam surat tersebut pada prinsipnya menyetujui nama H Iwan Asaad AP MSi yang berpangkat golongan pembina utama muda (IV/C) menjadi Sekda Kota Parepare.
Turunya persetujuan Mendagri ditindaklanjuti Gubernur Sulsel dengan meminta Walikota Parepare, Dr HM Taufan Pawe segera melantik Iwan Asaad menjadi Sekda definitif.
Itu ditandai dengan surat Gubernur Sulsel yang ditandatangani Prof Dr HM Nurdin Abdullah nomor 800/5623/BKD tanggal 19 Oktober 2018 tentang penyampaian persetujuan pengisian dan pelantikan Sekda Kota Parepare ditujukan kepada Walikota Parepare.
Kabag Humas dan Protokol Pemkot Parepare, Amarun Agung Hamka mengatakan, “Alhamdulillah pelantikan Sekda berlangsung dengan baik dan lancar,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Aparatur Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Parepare, Adriani Idrus yang dihubungi, Selasa (23/10/2018),membenarkan, surat persetujuan dari Mendagri turun.
“Iye sudah sudah turun surat persetujuan mendagri dan Alhamdulillah pelantikan Sekda pada Senin sekitar pukul 08.Wita kemarin berjalan dengan lancar,” singkatnya.
Iwan Asaad yang merupakan lulusan Sekolah Tinggi Pemerintahan Daerah Negeri (STPDN) Jatinangor, Bandung tahun 1997 selama berada dalam lingkup pemerintahan memulai kariernta sebagai lurah di Kampung Baru.
Kariernya sebagai seorang abdi negara terus beranjak dan telah menduduki jabatan penting dan strategis dalam lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare.
Iwan Asaad juga pernah menjabat sebagai Kabag Humas dan Protokoler dan menduduki beberapa jabatan eselon IV dan III, hingga akhirnya eselon II sebagai Kepala Dinas Informatika (Kominfo) Parepare, lalu berpindah menjadi Kepala Bappeda Parepare, hingga akhirnya dipercaya sebagai Plt Sekda Parepare pada 1 Oktober 2017. Dari Plt Sekda kemudian menjadi Pj Sekda, selama 12 bulan,21 hari,dan Akhirnya pria kelahiran Palopo, 4 April 1973 ini, resmi menjadi Sekda definitif pada 22 Oktober 2018 kemarin. (Andi)