SIDRAP, Penarakyat.com — Puluhan warga di Watang Pulu resah dan tidurnya tidak pulas Karena was-was akibat perampok spesialis rumah warga marak di wilayah Watang Pulu tepatnya di kelurahan batu lappa.puluhan rumah warga di satroni sewaktu rumah lagi kosong di tinggal pemiliknya dan korban rata-rata mengalami kerugian uang jutaan bahkan puluhan juta,perhiasan emas dan bahkan tabung gas elpiji,kejadian ini berulang kali di wilayah ini dengan modus yang sama, sepertinya pencuri tahu mana rumah warga yg lagi kosong di wilayah ini.
Salah satu korban yang tidak ingin di sebut namanya mengatakan saya beberapa hari lalu di masuki rumah saya,mereka pelaku merusak rumah, mengambil uang dan emas dan saya juga dengar dengar juga seorang PNS sekitar sini kehilangan uang puluhan juta dan emas.Dan parahnya lagi puluhan rumah yang di masuki ini semuanya berdekatan dan waktu yang berbeda hanya berselang berapa hari”ungkap korban ini
Salah satu perwakilan warga yang sempat kami wawancarai Yusuf mengatakan,aparat kepolisian dari polres Sidrap dan Polsek Watang Pulu dulu sudah pernah datang ke rumah para korban untuk meminta keterangan dan mengambil sidik jari yang menempel di rumah korban tapi hasilnya pencuri masih meraja lela,belum ada pengungkapan kasus.
kami harap ini menjadi atensi Kapolres Sidrap yang baru untuk memerintahkan jajarannya untuk mengungkap kasus ini. kami menaruh curiga pelakunya tinggal berada di sekitar ini, Karna lokasi rentetan kasus ini berada di lingkungan 1 kampung baru kelurahan batu lappa.semua kejadian hanya terjadi di lingkungan ini, jadi kami harap kepolisian bisa mengungkap secepatnya”ujar yusuf
Hal ini di Amini oleh lurah batu lappa Mansur, terkait kajadian perampokan di wilayahnya ini kami minta warga untuk aktifkan siskamling, terkhusus untuk polri dan TNI lurah batu lappa meminta untuk melakukan patroli untuk mencegah kriminal di wilayahnya dan berharap polres untuk secepatnya mengungkap kasus ini dengan petunjuk yang ada”ujar mansur