WAJO,penarakyat.com — Dalam rangka menekan angka kelangkaan gas elpiji bersubsidi 3 kg, Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Wajo aktif mengawal penyaluran gas elpiji isi 3 kilogram dalam program Operasi Pasar PT Pertamina di sejumlah wilayah di kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.
“Kita akan kawal terus agar pembagiannya bisa merata,karena meskipun sudah ada operasi pasar elpiji, tetap saja masih kami terima keluhan warga yang kesulitan mendapatkan gas bahkan dengan harga tinggi,” kata Asri jaya A Latief.
Dia menegaskan, Pertamina dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo melakukan operasi pasar elpiji secara merata. Dirinya juga berharap pihak terkait agar meningkatkan pengawasan terhadap agen, pangkalan hingga pengecer.
“Menindaklanjuti keluhan warga, kita meminta kepada pihak Pertamina penambahan kuota Elpiji diWajo, ini menyangkut hidup dan kemaslahatan banyak orang, terutama bagi petani kita,” katanya.
Dia juga berharap warga terus menyampaikan aspirasi jika masih menemukan kesulitan ataupun kenaikan harga pada gas elpiji bersubsidi tersebut.
“Peran aktif masyarakat penting dalam mengawasi pendistribusian gas elpiji isi 3 kilogram, jangan segan melaporkan jika ditemukan penyimpangan disertai dengan bukti-buktinya,” tandasnya. (Advertorial Humas DPRD Wajo)