TMMD Kodim 1404 Pinrang di Batulappa Resmi di Buka

TMMD Kodim 1404 Pinrang di Batulappa Resmi di Buka

PINRANG, Penarakyat.com — Tentara Nasional Indonesia Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 112 Kodim 1404/Pinrang dengan tema “TMMD Wujud Sinergi Membangun Desa” resmi dibuka oleh Ketua II DPRD Pinrang H Ahmad Jaya Baramuli, dusung Padang Loang, Desa Watang Kassa Kecamatan Batulappa, Rabu (15/9/2021).

Pembukaan TMMD ini ditandai dengan penyerahan naskah oleh Wakil Ketua II DPRD Pinrang H Ahmad Jaya Baramuli kepada Dandim 1404/Pinrang Letkol Inf Wahyudi Amry dan disaksikan Kasiter Korem 141/TP Kolonel Inf M. Silwanus di SDN 219 yang disaksikan Sekda Pinrang Andi Budaya, Kadis PUPR Awaluddin dan Wakapolres Pinrang Kompol Muhabar

Dandim 1404/Pinrang dalam sambutannya menjelaskan bahwa TMMD merupakan salah satu program Operasi Bakti TNI yang dilaksanakan secara lintas sektoral dan terpadu dengan Kementerian, Lembaga Pemerintahan non Kementerian, Polri, Pemerintah Daerah beserta seluruh komponen masyarakat

“Sasaran untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memantapkan wawasan berbangsa dan bernegara” ucapnya

Sementara Wakil Ketua II DPRD Pinrang H Ahmad Jaya Baramuli dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada masyarakat Dusun Padang Loang Desa Watang Kassa Kecamatan Batulappa Kabupaten Pinrang yang menjadi lokasi pelaksanaan TMDD ke 112 Kodim 1404/Pinrang.

“Semoga kegiatan ini dapat selesai tepat waktu dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat” harapnya

Setelah selesai pembukaan TMMD dilanjutkan dengan peninjauan sasaran TMMD di Dusun Padang Loang.

Abdullah Kadus Padang Loang mengatakan sangat bangga dan bahagia dengan hadirnya bapak-bapak dari TNI dan Pemda berkunjung ke kampung ini, dan yakin kedepan kampung ini akan lebih maju dengan adanya TMMD yang dilaksanakan oleh bapak-bapak TNI.

“Warga kami akan ikhlas membantu bapak-bapak TNI mengerjakan sasaran TMMD”, ungkap Abdullah (Dj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *