PAREPARE, penarakyat.com — Erfina (20) warga Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, nekat lompat di Sungai KarajaE, di lokasi Jembatan Sumpang Minangae, Poros jalan menuju ke Makassar, Rabu (23/11) sekitar pukul 22.15 wita, tadi malam
Gadis ini lompat di Jembatan Sumpang Minangae dengan ketinggian 12 meter dari dasar sungai muarah yang sekitar 100 meter laut.
Beruntung saat gadis remaja ini lompat di tolong oleh warga bernama Anto (20) yang melintas di Jembatan Sumpang tersebut.
Percobaan bunu diri ini berhasil digagalkan, korban akhirnya diselamatkan dan langsung dilarikan ke RSU Andi Makkasau untuk diberi pertolongan secara intensif.
Informasi warga dilokasi bahwa korban lompat di jembatan sumpang minangae itu diduga stres karena diputus oleh kekasihnya berinisial AL (23).
Kapolsek, Bacukiki, AKP Saharuddin, membenarkan adanya kejadian tersebut. Pihaknya telah membawa korban ke RSU Andi Makkasau untuk diberi pertolongan secara intensif.
Dari hasil lidik pihak anggota Polsek Bacukiki terhadap korban, bahwa Ia (korban) nekat bunuh diri dengan cara melompat ke sungai kerajaE di lokasi Jembatan Sumpang, karena diputusin oleh kekasihnya berinisial AL (23).
“Korban nekat lompat karena diputusin oleh pacarnya,” kata Saharuddin, Kamis (24/11/2016). (sp)