Forkomimda Silahturahmi Lintas Beragama

Forkomimda Silahturahmi Lintas Beragama

SIDRAP, Penarakyat.com — Jajaran forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) bersama Pemerintah Kabupaten Sidrap melakukan pertemuan silahturahmi antar lintas Beragama, Rabu (16/05/2018).

Dalam merajut kebersamaan beragama, tokoh agama yang dihadiri ulama, pemuka adat Hindu Tolotang, Kristen dan elemen masyarakat Sidrap lainnya diundang duduk bersama bersilahturahmi dalam agenda menjaga kedaulatan NKRI.

Acara ini disponsori Kementerian Agama (Kemenag) Sidrap dan berlangsung diruang aula Kemenag, Rabu (16/05).

Dengan mengusung tema “Marhaban Ya Ramadhan, Ayo Rukun Kita Semua Bersaudara” ini dilaksanakan bertujuan untuk menyikapi perkembangan yang terjadi saat ini diwilayah Indonesia dalam merajut kebersamaan, menciptakan rasa damai dalam memasuki bulan suci ramadhan serta dalam menghadapi Pilkada 2018 khususnya di Wilayah Kabupaten Sidrap.

Saat ditemui, Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf Eko Paskah.HN usai kegiatan, mengatakan bahwa kegiatan tersebut sangatlah baik karena dengan adanya silaturahmi dengan seluruh Forkopimda dengan seluruh elemen masyarakat secara tidak langsung kita sudah membina serta menjalin kerukunan beragama dalam mempertahankan wilayah NKRI.

“Dan dengan menyikapi perkembangan yabg terjadi saat ini, Kodim 1420 Sidrap bersama dengan Polres Sidrap dan Pemda Kab. Sidrap sudah membentuk tiga pilar yang merupakan garda terdepan diwilayah Kabupaten Sidrap,”Ujarnya.

Dandim menambahkan, kita juga akan selalu bekerjasama dengan seluruh komponen masyarakat melalui komunikasi sosial, sehingga hal-hal yang tidak diinginkan dapat kita cegah dalam menciptakan situasi Kabupaten Sidrap aman, nyaman dan damai.

Dalam kegiatan dihadiri juga oleh Sekda Kab. Sidrap Sudirman bungi, S.Ip.,M.Si, Kapolres Sidrap AKBP Ade Indrawan, S.Ik.,MH, Kajari Sidrap Jasmin Simanulang, SH.,MH dan Ka Kemenag Kab. Sidrap H.Imran, S.Ag. Hadir pula para Danramil jajaran Kodim 1420 Sidrap, para Kapolsek jajaran Polres Sidrap, para Cama se-Kabupaten Sidrap, para tokoh lintas agama serta para perwakilan Ormas Kabupaten Sidrap. (Ady)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *