WATANSOPPENG, penarakyat — Jaringan telkomsel di sekitar pusat pertokoan (Pusper) atau sekitar rumah jabatan (Rujab) Bupati Soppeng, Andi Soetomo dikeluhkan warga Watansoppeng, Kamis (16/12) malam.
Ilham salah satu pengguna jaringan Telkomsel mengaku kesal karena setiap ke sekitar lokasi Pusper kartu yang digunakan tidak bisa berfungsi dengan baik seperti di daerah lainnya di Watansoppeng.
“Saya juga heran kenapa kalau ke Pusper jaringan tidak bagus padahal di daerah lain bagus,” ungkap Ilham, Kamis (16/12) dini hari.
Ilham berharap pengelola jaringan telkomsel segera turun memperbaiki penyebab erornya jaringan disekitar pusper.
“Kami berharap petugas Telkomsel turun melihat dan memperbaiki jaringan telkomsel,” kata Ilham. (Ali)