MAKASSAR, Penarakyat.com — Partai NasDem di Sulsel terus memperlihatkan kepeduliannya terhadap masyarakat di Sulsel. Khusus di Makassar, kader partai besutan Surya Paloh ini hampir setiap hari memberikan dan membagikan takjil atau bahan berbuka puasa bagi pengguna jalan di Kota Makassar.
Senin (21/5/2018), sejumlah kader NasDem Sulsel menggelar pembagian takjil di sejumlah ruas jalan protokol di Makassar. Tepatnya, Jl Jenderal Sudirman dan Jl Dr Ratulangi, Jl Kakatua, Jl Penghibur Pantai Losari dan lain sebagainya.
Bukan hanya DPW NasDem Sulsel yang turun, tapi saya partai pengusung “politik tanpa mahar” ini pun turun. Sebuh saja Garnita Malahayati Sulsel.
Wakil Wakil Bendahara I Garnita Malahayati Sulsel Riska Mulfiati Redindo tampak ikut dan menyerahkan langsung takjil kepada sejumlah pengguna jalan di Kota Makassar.
Mulai dari pengguna sepeda motor, mobil sampai tukang becak atau bentor (Becak Motor).
“Ini adalah bentuk kepedulian Garnita dan NasDem kepada masyarakat Makassar di bulan Ramadan ini,” ujar Riska di sela sela pembagian takjil.
“Rambo”, sapaan akrab Riska yang juga anak mantu mantan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo (SYL) tampak menyerahkan takjil plus jadwal imzakiah Ramadan 1439 H.
NasDem memang menjadi partai yang memiliki kepedulian sosial tinggi. Ramadan menjadi momentum bagi para politisi NasDem dalam menunjukkan kepedulian mereka terhadap masyarakat di Sulsel. (*)